Salah satu personil SS501 yang paling gak bisa marah ini emang banyak bisanya. Selain jago nyanyi, Kim Kyujong ternyata juga jago akting, loh. Kepindahannya ke agensi B2M Entertainment makin ngebuat Kyu Jong manteb buat memilih karier sabagai penyanyi sekaligus aktor. Nah, baru-baru ini beredar kabar kalo cowok kelahiran 24 Februari 1987 ini bakal terlibat dalam sebuah pementasan drama.
"Persiapannya terlalu singkat, jujur aku merasa masih punya banyak kekurangan. Aku merasa akting adalah tentang gimana kita bisa menggunakan kekuatan kita untuk menghadapi kamera, tentunya penampilan juga penting. Sekarang kita masih dalam tahap diskusi tentang drama baruku. Biarpun ini bukan produksi besar, tetap nantikan perubahanku, ya" Harap Kyu seperti dikutip newsen.
Kayaknya jawaban dari rasa penasaran fans tentang drama terbaru Kyu Jong sudah terjawab. Kyu Jong terlibat dalam drama musikal Goong produksi Group Eight. Dalam pementasan drama musikal itu, doi bakal berperan sebagai Prince Shin. Sebelumnya pementasan drama musikal itu sukses dimainkan sama Yunho TVXQ dan Joo Ji Hoon.
Sekeren apa ya kalo Kyu Jong yang meranin seorang pangeran? Drama musikal ini sudah dipentaskan sejak Bulan Juni lalu di Minamiza Teather, Kyoto, Jepang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar